Bunga Mendowe: Cerita Rakyat Massenrempulu Dan Pengaruhnya Dalam Kehidupan

  • Mustafa Mustafa Balai Bahasa Sulawesi Selatan
Keywords: cerita rakyat, struktur, cerita, relasi sosial

Abstract

Bunga Mendowe salah satu karya sastra masyarakat Massenrempulu yang sarat dengan nilai dan konsep-konsep kehidupan yang disampaikan secara lisan, turun temurun dari generasi ke generasi kepada penuturnya. Artikel ini mendeskripsikan salah jenis satu karya sastra legenda tentang kehidupan dalam masyarakat etnis Enrekang. Legenda ini bercerita tentang kisah pernikahan yang tidak didasari oleh cinta dan bagaimana akibat yang bisa timbul bila sering meninggalkan istri begitu lama dirantau orang yang dibumbui dengan cerita supranatural sehingga cerita tersebut menarik untuk dibaca dan dicerna. Di samping itu cerita tersebut dapat menjadi bahan nasihat dan pembelajaran bagi anak cucu untuk bekal dihari mendatang agar tidak salah langkah/tersesat. Teori yang digunakan adalah teori berdasarkan Levi-Strauss yang dicontohkan Ahimsa dalam buku Strukturalisme Levi-Strauss Mitos dan Karya Sastra pada cerita Pitoto’ si Muhammad’ (2001:195-257) dengan metode analisis deskriptif. Hasil yang ditemukan menunjukkan adanya hubungan yang terstruktur antarelemen dalam cerita dan kondisi sosial di masyarakat.

References

Ahimsa, Putra Heddy Shri. 2001. Strukturalisme Levi-Strauss. Legenda dan Karya Sastra. Yogyakarta: Galang, Press.
. 2013. Strukturalisme Levi-Strauss. Legenda dan Karya Sastra. Yogyakarta: Kepel Press.
Enre, Ambo Fachruddin, dkk. 1981. Sastra Lisan Bugis. Jakarta: Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa.
Damono, Sapardi Djoko. 1978. Sosiologi Sastra. Jakarta: Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa.
Eriyanto. 2013. Analisis Naratif: Dasar-dasar dan Penerapannya dalam Analisis Teks Berita Media. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Pradopo, Rachmat Djoko. 2007. Beberapa Teori Sastra, Metode Kritik, dan Penerapannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Sikki, Muhammad dkk. 1996. Struktur Sastra Lisan Massenrempulu. Ujung Pandang: Balai Penelitian Bahasa.
Taum, Yoseph Yapi. 2011. Studi Satrra Lisan: Sejarah, Teori, Metode, dan Pendekatan Disertai Contoh Penerapannya. Yogyakarta: Lamalera.
Todorov, Tzvetan. 1985. Tata Sastra. Terjemahan Okke K.S. Zaimar, Apsanti Djokosuyatno, dan Talha Bachmid. Jakarta: ILDEP dan Jambatan.k;
Zaidan, Abdul Rozak et.al. 2001. PedomanPenyuluhanApresiasiSastra. Editor: NafronHasjim. Jakarta: PusatBahasa.
Published
2017-05-20