Implementasi Pendidikan Agama Islam Pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

  • Wahab wahab Balai Penelitian dan Pengembangan Agama Semarang
Keywords: Implementasi, Pendidikan Agama, PAUD

Abstract

Program pendidikan anak usia dini (PAUD) memiliki fungsi utama dalam mengembangkan semua aspek perkembangan anak. Pada masa ini dimana peran stimulasi lingkungan yang kondusif dengan cara bermain akan dapat mengembangkan pertumbuhan otak dan seluruh potensi anak. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan, menganalisis, dan menyimpulkan tentang: nilai-nilai agama Islam yang dikembangkan dan implementasi nilai-nilai agama Islam pada anak usia dini usia 5-6 tahun pada TK ABA Al-Islah dan TK Laboratori Pedagogia Kota Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan model studi kasus. Hasil penelitian  menunjukkan bahwa: nilai-nilai agama Islam dan moral yang dikembangkan berbasis pada kurikulum tahun 2013 untuk PAUD. Pada kedua sekolah tersebut juga ada beberapa materi yang diprogramkannya, yaitu: (1) hafalan doa sehari-hari, (2) hafalan surat-surat pendek dari Alquran, (3) ayat-ayat pilihan, kalimah thayyibah, (4) Alquran dan Hadis, (5) ibadah praktis, (6) iqra’, dan (7) pembiasaan-pembiasaan perilaku. Sedikit yang agak membedakan antara kedua TK tersebut adalah bahwa TK ABA Al-Islah juga menggunakan materi ke-Aisyiyah-an dan ke-Muhammadiyah-an. Di samping itu pada kedua sekolah tersebut implementasi nilai-nilai agama Islam dan moral pada peserta didik lebih cenderung kepada pembiasaan-pembiasaan dalam perilaku  sehari-hari di sekolah.

Kata kunci: Implementasi, Pendidikan Agama, PAUD

References

DAFTAR PUSTAKA
Buku Proses Pembelajaran dan Kurikulum TK ABA Al-Islah Yogyakarta, 2017/2018.
Dokumen Kurikulum Taman Kanak-Kanak TK Laboratori Pedagogia Yogyakarta Tahun Pelajaran 2017/2018 Terakreditasi.
Kurikulum Taman Kanak-Kanak TK Laboratori Pedagogia Yogyakarta Tahun Pelajaran 2017/2018.
Mudyahardjo. 2002. Filsafat Ilmu Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Paud-dikmas.kemendikbud.go.id, diakses pada tanggal 27 Desember 2017.
Permendikbud Nomor 137 Tahun 2014 Tentang Standar Nasional Pendidikan Anak usia Dini.
Profil TK ABA Al-Islah Tahun Ajaran 2017.
Profil TK Laboratori Pedagogia FIP YNY, Tahun Ajaran 2017-2018.
Satori, Djam’an. 2007. Profesi Keguruan. Jakarta: UT.
Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Manajamen, Pendekatan: Kuantitatif, Kualitatif, Kombinasi (Mix Methods), Penelitian Tindakan (Action Research, dan Penelitian Evalusi. Bandung: Alfabeta.
Tim Penyusun Kamus Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Depdikbud. 1989. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Wahab, 2008. Pelaksanaan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) pada Madrasah Aliyah. Semarang: Balai Litbang Agama.
2008. Implementasi Manajemen Kurikulum pada Pondok Pesntren Salaf (Studi Kasus pada Madrasah Diniyah Ali Maksun Krapyak-Bantul-Daerah Istimewa Yogyakarta). Semarang: Balai Litbang Agama.. 2011. Kinerja Guru Agama Madrasah Aliyah Pasca Diklat Fungsional pada Balai Diklat Semarang (Evaluasi Kinerja Guru Agama Madrasah Aliyah Pasca Diklat Fungsional di Daerah Istimewa Yogyakarta). Semarang: Balai Litbang Agama.
Zuhairini. 2000. Metodik Khusus Pendidikan Agama. Surabaya: Usaha Nasional.
Published
2018-05-01